Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Senin, 20 Februari 2012

Merancang Masa Depan dengan DINAR Emas

Sebuah pertanyaan seringkali mengemuka, apa sih alasan kita harus memilih DINAR? Apa menabung dengan uang kertas tidak cukup untuk perencanaan masa depan kita?
Jawabannya sederhana, semua berdasarkan fakta lapangan:
1.    Dalam 40 tahun terakhir, uang kertas rupiah setiap tahun nilainya turun berkisar 8%, sementara US Dollar setiap tahun nilainya turun berkisar 5%.
2.    Saat krisis di tahun 1998, inflasi di Indonesia mencapai 78%. Sementara rata-rata inflasi per tahun berkisar 10%. Dengan asumsi inflasi 10%, maka biaya hidup kita 20 tahun mendatang akan melonjak jauh mencapai 573%!
3.    Dalam 40 tahun terakhir, nilai DINAR emas mengalami kenaikan rata-rata 28,73% per tahun terhadap rupiah dan 10,12% per tahun terhadap US Dollar.
4.    Bukti kuat hadist Rasulullah Muhammad SAW bahwa 1 DINAR bisa dibelikan seekor kambing. Ini berlaku sejak 1400 tahun lalu sampai saat ini!
5.    Selama 60 tahun terakhir, daya beli DINAR terhadap minyak adalah tetap (bahkan cenderung lebih tinggi)
(Sumber: Think Dinar!)
Sederetan fakta di atas jangan hanya membuat kita tertegun, tetapi kita harus membuat kita cepat bereaksi. Masa depan tidak lagi bisa kita sandarkan pada uang kertas (fiat/semu). Sudah saatnya kita beralih pada DINAR emas, sebuah mata uang hakiki (mata uang dari langit), mata uang yang terbukti sejak ribuan tahun mampu bertahan terhadap inflasi.
Siapapun Anda dan berapa pun usia Anda, mulailah merancang masa depan berbasis DINAR. Uang penghasilan yang ada dapatkan saat ini dengan penuh kerja keras, jangan sampai menguap begitu saja atau nilainya dari tahun ke tahun terus digerogoti inflasi. Bagaimana nanti dengan nasib anak-anak kita di masa depan saat kita pensiun? Cukupkah uang kertas yang kita tabung menutupi biaya hidup yang semakin mahal?
Jika kita mulai menabung DINAR sedikit demi sedikit dari sekarang, minimal ada dua hal yang akan kita dapatkan:
1.    Kita dapat melindungi harta kita dari gerusan inflasi
2.    Kita dapat mengelola harta kita agar terus tumbuh berkembang (Karena jika menyimpan DINAR sama dengan menyimpan Emas yang nilainya cenderung meningkat setiap tahunnya).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar